Cek Bakteri E. coli Produk Perikanan, Badan Mutu KKP Bangka Belitung Kawal Ramadan Aman

Rabu, 5 Maret 2025 WIB

PANGKAL PINANG - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) menerjunkan unit pelaksana teknis (UPT) Badan Pengendalian dan Pengawasan Mutu Hasil Kelautan dan Perikanan (Badan Mutu) untuk memantau kualitas produk perikanan di seluruh Indonesia. Hasilnya, berdasarkan pengecekan yang dilakukan di sejumlah titik, produk perikanan dipastikan aman dari bakteri E.Coli.

Berdasarkan keterangan tertulis yang diterima redaksi, Kepala Badan Mutu KKP Pusat, Ishartini menyontohkan pengecekan yang dilakukan di Kota Pangkal Pinang, Provinsi Bangka Belitung. UPT Badan Mutu Bangka Belitung turun ke lapangan untuk memeriksa ikan secara acak.

"Ramadan ini tim kami bekerja sepenuhnya sesuai SOP untuk mengecek mutu produk perikanan supaya memberikan rasa aman masyarakat atau konsumen" kata Kepala UPT Badan Mutu KKP Bangka Belitung, Dedy Arief Hendriyanto usai memberikan arahan kepada para Inspektur Mutu dalam apel kesiapan selama Ramadan dan Lebaran di Kota Pangkal Pinang, Rabu (5/3/2025).

Dedy menegaskan bahwa jajarannya sangat menaruh perhatian pada mutu produk perikanan terutama dari kontaminasi food borne disease, salah satunya bakteri E. Coli. "Tim telah turun ke lapangan sesuai instruksi pusat untuk cek sampling produk perikanan seperti kerapu segar, rajungan segar, dan sejumlah komoditas lain", tuturnya.

"Kami sebagai otoritas kompeten mutu dan keamanan produk perikanan telah memiliki kapasitas untuk memastikan penerapan budaya mutu pada sepanjang rantai pasok perikanan", jelasnya. "Hasil pengujian E. coli dari kegiatan baru - baru ini terhadap sampling ikan yang beredar hasilnya negatif E. Coli," tambah Dedy.

UPT Badan Mutu Bangka Belitung dalam melaksanakan tugasnya di daerah juga telah bersinergi erat dengan Pemerintah Daerah setempat, bahkan dalam mengawal mutu dan keamanan perikanan Bangka Belitung telah membentuk kerjasama dengan seluruh Kabupaten/Kota. "Badan Mutu KKP Bangka Belitung selalu bergandengan erat dengan Pemko/Pemkab melalui Dinas terkait dalam upaya memastikan penerapan sistem jaminan mutu dan keamanan hasil perikanan hulu-hilir", sambungnya.

Dedy berharap bahwa pelayanan prima yang disajikan oleh Badan Mutu KKP dapat memberikan kesadartahuan masyarakat tentang pentingnya mutu dan keamanan pangan serta Negara hadir dalam melindungi masyarakat melalui sektor perikanan. Lebih lanjut dia juga berharap menu ikan tersaji aman untuk berbuka atau santap sahur.

Sebelumnya, Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono mengingatkan agar kualitas atau penjaminan mutu produk perikanan harus dilakukan dari hulu ke hilir mulai dari produksi hingga produk sampai ke tangan konsumen. Hal ini perlu dilakukan untuk melindungi sumber daya hayati ikan agar tetap sehat, bermutu.

HUMAS BADAN MUTU KKP BANGKA BELITUNG

Logo Logo
PPID STASIUN KIPM PANGKAL PINANG
Kementerian Kelautan dan Perikanan

Kompleks Perkantoran Pemprov Bangka Belitung, Jl. Profesi No. 4 Pangkalpinang, Prov. Kep. Bangka Belitung

0717-434756

Email: skipangkalpinang@yahoo.co.id

Call Center KKP: 141

Hubungi Kami
Total Pengunjung : 3134
© Copyright 2024, Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia