Penerimaan Mahasiswa Magang Universitas Halu Oleo

Selasa, 22 April 2025 WIB

Dalam upaya mendukung program pendidikan dan pengembangan sumber daya manusia, Pelabuhan Perikanan Samudera (PPS) Kendari menerima kehadiran mahasiswa magang dari Universitas Halu Oleo sebanyak 61 orang yang berasal dari Program Studi Manajemen Sumber Daya Perairan, Ilmu kelautan, Agrobisnis Perikanan, Teknologi Hasil Perikanan dan Perikanan Tangkap.

Kegiatan ini juga dalam rangka rangka peningkatan kompetensi lulusan dan implementasi program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) Fakultas Ilmu Kelautan dan Perikanan Universitas Halu Oleo yang akan dilaksanakan selama 2 bulan.

Melalui kerjasama ini diharapkan dapat memberikan pengalaman langsung bagi para mahasiswa dalam dunia kerja khususnya dibidang Perikanan Tangkap dan dapat membawa semangat baru serta kontribusi positif bagi PPS Kendari dan dunia pendidikan.

Logo Logo
PPID PELABUHAN PERIKANAN SAMUDERA KENDARI
Kementerian Kelautan dan Perikanan

Jl. Samudera No.1 Puday, Kendari, Sulawesi Tenggara

-

Email: pps.kendari@kkp.go.id

Call Center KKP: 141

Hubungi Kami
Total Pengunjung : 25380
© Copyright 2024, Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia