Pemeliharaan Instalasi Air Bersih Pelabuhan Perikanan Samudera Kendari
Kamis, 17 Juli 2025 WIB
Tim Tata Kelola Sarana dan Prasarana (TKSP) Pelabuhan Perikanan Samudera (PPS) Kendari melaksanakan kegiatan pemeliharaan instalasi air bersih yang mengalir menuju kawasan rumah dinas. Kegiatan ini dilakukan sebagai bagian dari upaya rutin untuk memastikan kelancaran distribusi air bersih di lingkungan pelabuhan.
Dari hasil pemeriksaan dan pemeliharaan yang dilakukan, ditemukan adanya penumpukan endapan kapur dalam pipa instalasi yang menyebabkan aliran air menjadi terhambat. Setelah dilakukan pembersihan dan perawatan menyeluruh, aliran air kini telah kembali normal dan dapat digunakan sebagaimana mestinya.
Kegiatan ini merupakan wujud komitmen PPS Kendari dalam menjaga kualitas layanan fasilitas umum dan memastikan kenyamanan serta kebutuhan air bersih terpenuhi dengan baik.
EKONOMI BIRU UNTUK INDONESIA EMAS
PPS KENDARI LUAR BIASA!
SOSOITO!
Accessible Control
PPID PELABUHAN PERIKANAN SAMUDERA KENDARI
Kementerian Kelautan dan Perikanan
Jl. Samudera No.1 Puday, Kendari, Sulawesi Tenggara