Pembinaan Petugas Kebersihan Pelabuhan Perikanan Samudera Kendari

Rabu, 9 Juli 2025 WIB

Kepala Pelabuhan Perikanan Samudera (PPS) Kendari didampingi oleh Katimja Dukungan Manajerial dan Katimja Pelayanan Usaha melaksanakan kegiatan pembinaan dan evaluasi kepada para petugas kebersihan di lingkungan pelabuhan. Kegiatan ini berlangsung di Ruang Rapat Cakalang dan diikuti oleh 17 orang petugas kebersihan.
Dalam arahannya, Kepala Pelabuhan menekankan pentingnya kedisiplinan dalam menjalankan tugas, sebagai bagian dari upaya menjaga kebersihan dan keindahan kawasan pelabuhan. Beliau juga menyampaikan apresiasi atas kerja keras para petugas, sembari mendorong peningkatan kinerja melalui tanggung jawab, ketekunan, dan kerjasama yang baik di lapangan.
Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen PPS Kendari dalam mewujudkan lingkungan kerja yang bersih, tertib, dan higienis.
EKONOMI BIRU UNTUK INDONESIA EMAS🇲🇨
PPS KENDARI LUAR BIASA!
SOSOITO!
Accessible Control
Logo Logo
PPID PELABUHAN PERIKANAN SAMUDERA KENDARI
Kementerian Kelautan dan Perikanan

Jl. Samudera No.1 Puday, Kendari, Sulawesi Tenggara

-

Email: pps.kendari@kkp.go.id

Call Center KKP: 141

Hubungi Kami
Total Pengunjung : 39257
© Copyright 2024, Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia