Pendataan Teripang di Pulau Sipora, Kabupaten Kepulauan Mentawai
Selasa, 5 Maret 2024 WIB
Kepulauan Mentawai – Dukung penyediaan data dan informasi jenis ikan, BPSPL Padang melakukan Pendataan Teripang di Pulau Sipora, Kabupaten Kepulauan Mentawai, Provinsi Sumatra Barat pada Minggu sampai dengan Kamis (03-07/03). Kegiatan meliputi survei populasi teripang di perairan Pulau Sipora dan wawancara aktivitas pemanfaatan teripang yang melibatkan Dinas Perikanan Kabupaten Kepulauan Mentawai serta nelayan dan pengepul teripang. Selama pendataan, ditemukan total 89 ekor teripang look alike species yang berasal dari jenis Stichopus spp., Pearsonothuria graeffei, Holothuria fuscocinerea, Bohadschia vitiensis, Bohadschia marmorata, Holothuria atra, dan Holothuria edulis serta satu ekor teripang uplisting Appendiks II CITES, yaitu Thelenota anax.
Balai Pengelolaan Sumber Daya Pesisir dan Laut (BPSPL) Padang, Jl. Raya Pertanian Sei Lareh, Kelurahan Lubuk Minturun, Kecamatan Koto Tangah, Kota Padang, 25175
Telepon: +62 0751 409752/53 Hotline: +62 811 7066639
Email: bpspl.padang@gmail.com; bpspl.padang@kkp.go.id
Call Center KKP: 141