Presentasi Uji Publik dalam rangka Pelaksanaan Monev Keterbukaan Informasi Publik

Kamis, 23 Januari 2025 WIB

Kepala BPSPL Denpasar sebagai PPID pelaksana BPSPL Denpasar mengikuti Presentasi Uji Publik dalam rangka Monev Keterbukaan Informasi Publik (KIP) Lingkup KKP yang dilaksanakan di Ancol, Jakarta pada tanggal 23 Januari 2025.

Presentasi Uji Publik dipimpin oleh  Ketua Tim Layanan Informasi Publik dihadiri oleh 52 perwakilan unit kerja PPID Unit Kerja Eselon I dan UPT yang telah mendapakan nilai 100 pada SAQ secara daring dan luring, dengan tim penilai yang berasal dari Komisi Informasi Pusat dan Inspektorat Jenderal KKP, Praktisi dan Jurnalis. 

Kegiatan diawali dengan pembukaan dan dilanjutkan presentasi oleh PPID Pelaksana BPSPL Denpasar dihadapan tim penilai, hal yang disampaikan yakni Profil, Layanan Informasi Publik di BPSPL Denpasar, Daftar Informasi Publik, Publikasi yang telah dilakukan, serta menampilkan Video Layanan Informasi dan Publik. Setelah presentasi, dilanjutkan sesi tanya jawab oleh tim penilai dan diakhiri dengan foto bersama.

Pada acara tersebut, Kepala Biro Hubungan Masyarakat dan Kerja Sama Luar Negeri menyampaikan bahwa KKP turut berbangga karena sebanyak 52 PPID Pelaksana Kementerian Kelautan dan Perikanan telah berhasil mencapai Kategori Informatif dengan nilai sempurna. Terhadap peserta 52 PPID Pelaksana ini merupakan hasil verifikasi pemenuhan data dukung monev yang diikuti 156 PPID Pelaksana. Ia juga mengatakan, melalui Uji Publik ini, kita tidak hanya mengevaluasi, tetapi juga memberikan apresiasi kepada PPID Pelaksana yang telah menunjukkan kinerja luar biasa. Saya berharap kegiatan ini dapat menjadi sarana untuk berbagi praktik terbaik dan menyusun rekomendasi strategis guna meningkatkan layanan informasi publik di masa mendatang.

Kegiatan Presentasi Uji Publik ini menjadi langkah konkret KKP dalam memastikan transparansi dan akuntabilitas dalam penyelenggaraan layanan informasi publik, sejalan dengan komitmen untuk memperkuat tata kelola pemerintahan yang baik serta meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap layanan informasi di lingkungan KKP.

#PPID #KeterbukaanInformasiPublik
#BPSPLDenpasar #PRIMA 
#PanganBiru #2025KKPRiseTogether #EkonomiBiruUntukIndonesiaEmas #SaktiWahyuTrenggono  #KKPGOID

Logo Logo
PPID BALAI PENGELOLAAN SD PESISIR & LAUT DENPASAR
Kementerian Kelautan dan Perikanan

Jalan Bypass Ida Bagus Mantra (sebelah pabrik semen Sarana Beton Perkasa), Blahbatu, Pering-Gianyar, Pering, Kec. Blahbatuh, Kabupaten Gianyar, Bali

(0361) 4794821

Email: bpspl.denpasar@kkp.go.id

Call Center KKP: 141

Hubungi Kami
Total Pengunjung : 4504
© Copyright 2024, Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia